Selasa, 19 April 2011

Internetan Memakai Proxy

Internetan dan Browsing memakai Proxy

Pada kali ini happyshare membahas cara browsing memakai proxy. Mungkin diantara anda sudah pernah mendengar istilah browsing pake proxy atau membuka suatu situs dengan menggunakan proxy. Baik yang sudah sering memakai proxy untu berinternet atau sekedar tahu istilah proxy dari lagu online nya saykoji he..he..

Apakah sebenarnya proxy itu ? Jawaban yang sederhana dan mudah dimengerti bagi orang awam , proxy adalah perantara atau kurir antara IP satu ke IP yang lain. Pengertian mudah IP (Internet Protocol) adalah code atau alamat sedang Proxy bisa kita ibaratkan Pak Pos atau kurir.

Bila tidak menggunakan proxy bermakna kita membuka atau mengkases suatu website dengan melakukan query atau permintaan atau mengambil data secara langsung data yang berasal dari tempat penyimpan data website tersebut.

Apabila kita browsing atau mengakses suatu website (dengan IP Tertentu ) menggunakan proxy maka kita cukup mengambil data website tersebut dari pihak Proxy tersebut yang selanjutnya proxylah yang berperan mengambilkan data dari server suatu situs dan kemudian mengantarkan ke IP kita atau sampai di Komputer kita.

Apa Fungsi Utama dari Proxy ?

Conecting Sharing
Filtering
Caching

Conecting sharing :

Fungsi Proxy disini adalah penghubung atau perantara pengambilan data dari suatu IP dan dihantarkan ke IP lain ataupun ke IP komputer kita.

Filtering :

Beberapa proxy dilengkapi juga dengan firewall yang mampu memblokir atau menutup alamatnya suatu IP yang tidak diinginkan, sehingga beberapa website tidak bisa diakses dengan menggunakan proxy tersebut.

Caching :

Artinya menyimpan proxy juga dilengkapi media penyimpanan data suatu website dari query atau permintaan akses pengguna, jadi misalkan permintaan mengkases suatu website bisa lebih cepat apabila sudah terdapat permintaan akses ke suatu website pada pengguna proxy sebelumnya.

Ada 2 macam proxy yang populer digunakan yaitu :

Proxy Tranparent
Proxy Animouse

Proxy Tranparent :

Lebih mengutamakan fungsi sebagai kurir atau perantara pengambilan data. Biasanya proxy Tranparents ini bisa kita gunakan untuk mempercepat akses ke suatu website. Akan tetapi kalau kita menggunakan proxy Transparen ini IP kita tetap bisa terdeteksi atau terbaca pada server IP yang kita akses datanya dengan metode pelacakan IP yang lebih rumit.

Proxy Animouse :

Dengan Proxy Animouse selain sebagai perantara, proxy ini juga akan memblokir data IP kita sehingga IP sebenarnya kita tidak bisa dibaca oleh server website yang kita ambil atau kita akses datanya, dan yang terbaca pada server website adalah IP Proxy tersebut. Tapi biasanya kecepatan akses lebih lambat dari pada Proxy Transparent.

Beberapa Keuntungan dari Penggunaan memakai Proxy antara lain :

Proxy bisa menyembunyikan identitas IP anda.
Mempercepat akses ke suatu website.
Dapat digunakan untuk mengakses suatu website atau IP yang diblokir oleh Penyedia ISP atau Penyedia jaringan Internet tertentu (Dengan Proxy Tertentu )
Proxy dapat digunakan untuk memblokir akses ke suatu IP atau website ( Dengan Proxy tertentu )
Meningkatkan Privacy atau keamanan karena proxy ini akan menfilter cookies yang tidak diinginkan dan tersimpan dalam keadaan ter- encrypsi ( Proxy Tertentu)

Adapun keuntungan dari penggunaan diatas tetap tergantung dari spesifikasi, jenis dan kualitas Proxy yang anda gunakan. Jadi tidak semua proxy bisa difungsikan untuk hal diatas.

Beberapa Proxy yang bisa digunakan bisa anda lihat:

Daftar Proxy dan Update Proxy Availability

Catatan : Proxy tidak selalu bisa digunakan, tersedia atau tidaknya akses port nya tergantung yang memiliki proxy tersebut.

Berikut Tool atau addons yang bisa digunakan untuk memudahkan berganti-ganti proxy pada browser Mozila Firefox:

Download Gpass Poxy Manager dari box net
Download Gpass Poxy Manager gpass com zip version

Cara Instalasi manual addons Mozila Firefox :

Buka Mozila Explorer dan windows explorer berdampingan.
Buka menu tooll >>> addons >>> Extensions , pada browser dan buka atau explorer windows dimana anda menempatkan file addons filefox gproxy.xpi
Drag and drop file addon gproxy.xpi dari windows explorer tersebut ke windows extension yang sudah anda buka sebeumnya.
Ikuti langkah instalasi sampai selesai
Setting dan isikan Configurasi Proxy pada menu manage Proxies dari tool gproxy. Pilih none bila anda ingin mengakses website tanpa menggunakan proxy.

Semoga informasi ini dapat menambah wawasan anda, semoga bermanfaat.

sumber: http://www.esc-creation.com/
Baca selanjutnya...

Optimalkan Koneksi Internet

Pada kali ini happyshare akan membahas beberapa tips untuk Optimalkan koneksi sambungan internet yang intinya mempercepat browsing, chatting dan download dari jaringan internet. Silahkan mencoba tips dan trik untuk mempercepat ber internet kita. Hal ini sangat berguna bila kita menggunakan koneksi internet yang serba minim dari segi kecepatan yang lambat seperti internet menggunakan akses GPRS, dial up dan sebagainya. Tips ini juga bisa mengoptimalkan kecepatan internet kita seperti menggunakan akses Indosat IM3, Mentari, mempercepat koneksi internet Indosat IM2 yang kita gunakan di jaringan GPRS, tapi juga bisa digunakan di jaringan Telkom Speedy dan koneksi internet lainnya.

Pertama kita rubah sedikit configurasi Group Policy di PC kita. Masuk Menu Run >>> ketik: gpedit.msc >>> Computer Configuration >>> Administrative Templates >>> Network >>> Qos Packet Scheduler >>> Limit Resevable Bandwidth doble klik >>> atur settingnya ke enable dan isi bandwidth limit dengan 0 % klik Ok.
Matikan Fitur update pada Komputer anda dengan cara : Masuk Control Panel >>> Security center >>> pilih Turn Off Automatic updates
Hilangkan Peringatan Auto Update dengan cara : Masuk control Panel >>> Security center >>> pada bagian resource pilih change the way Security Center alerts me >>> Hilangkan Cawang pada Automatic Updates. Untuk Windows Versi SP1 : klik kanan my Computer >>> Pilih Auto Updates >>> Tandai pada Turn Off Automatic Updates . Matikan pula Menu updates pada plikasi lain yang anda gunakan.
Untuk Software browser saya sarankan anda menggunakan Browser Mozila Firefox. Yang menurut pengalaman saya paling cepat dan sesuai digunakan pada koneksi internet yang lambat. Sofware Mozila FireFox ini bisa anda download di http://www.mozilla.com/firefox lebih bagus lagi bila anda menggunakan Mozila Firefox versi 2.0 yang cocok bila di jaringan internet lambat.
Optimalkan Mozila FireFox anda dengan menambahkan Plugins atau Addons Faster Fox. Addon untuk Mozila Firefox ini bisa anda download di https://addons.mozilla.org/firefox/addon/1269 dimana Addon ini hanya bisa dipakai pada Mozila Firefox versi 2.0. Guna dari addon ini meningkatkan performa Firefox dan disesuaikan dengan jaringan internet kita. Atur Pluginsnya dengan cara masuk Menu Tools pada mozila >>> Pilih add-ons >>> Pilih Fasterfox Options >> Pilih Turbo Charged >>> Ok
Browsing menggunakan Mozila ini bisa kita tingkatkan lagi dengan cara menggunakan proxy dan kita terapkan pada Browser Mozila Firefox ini. Cara rubah setting proxy pada Mozila sebagai berikut : Buka menu tools >>> Options >>> Advanced >>> Network >>> Conection Settings >> tanda pada Manual Proxy Configuration >>> Http proxy >> masukan salah satu IP proxy pada daftar Proxy di bawah ini.
Untuk Kebutuhan Download saya sarankan anda menggunakan Sofware Internet Download Manager (IDM) silahkan anda download di http://www.internetdownloadmanager.com/
Bila perlu gunakan Proxy di atas pada IDM. Langkahnya sebagai berikut : Jalankan IDM klik menu options >>> Proxy >>> Cawang Use Http Proxy >>> Masukan salah satu Proxy dan port Proxy di atas >> user name dan Password kosongkan >>> Klik OK.
Untuk kebutuhan chatting ESC creation sarankan memakai Sofware Yahoo Mesenger versi 7 atau 8 karena lebih cepat bila digunakan pada jaringan lambat. Atau bisa gunakan alternatif Mesenger yahelite.
Proxy di atas juga bisa digunakan pada yahoo mesenger dengan cara buka aplikasi Yahoo Mesenger Klik menu Connection Preference >>> Tandai Use Proxy >>> cawang enable Http Proxy >>> masukan salah satu Proxy di atas >> apply dan OK.

Daftar Http Proxy Update 21 November 2009 Proxy Availability :

212.93.193.90 Port:443 (Arab Saudi)
212.93.193.89 Port:443 (Arab Saudi)
212.93.193.88 Port:443 (Arab Saudi)

200.65.129.2 Port:80 (Mexico)
200.65.129.2 Port:3128 (Mexico)

168.10.168.61 Port:80 (USA Filter)
212.138.84.62 Port:80 (Arab Saudi)
193.136.124.226 Port:3128 (Coden)
210.125.84.17 Port:3124 (Coden)

213.132.58.149 Port:8080 (UEA Etisalat)

Proxy Khusus Jaringan Telkom Speedy :

PROXIES.TELKOM.NET.ID Port: 8080

125.167.43.218 Port 8080

202.134.0.135 Port 8080

Proxy Khusus Situs Indowebster.com

119.110.76.76 Port : 3128

Pengertian Proxy dan Kegunaanya

Definisi Pengertian Fungsi dan Kegunaan Proxy silahkan baca di sini

Dengan menjalankan 10 Langkah Optimalisasi di atas mudah – mudahan bisa membantu kemudahan dan mempercepat anda dalam ber internet. Silahkan mencoba… Tetap Semangat… !!!

Catatan :

Sebagian IP Proxy tidak bisa terapkan di jaringan yang memakai Router
Berfungsi tidaknya proxy sewaktu waktu bisa berubah.
Update Prox dapat anda lihat di (http://proksi.hash.es) atau (http://www.ip-adress.com/proxy_list)

sumber: http://www.esc-creation.com/2009/04/06/optimasi-koneksi-internet/
Baca selanjutnya...

Optimalkan Kinerja PC

Tweaking Windows Untuk Mempercepat Computer

Pada kali ini ESC-creation akan membahas bagaimana mempercepat kinerja komputer yang kita miliki sehingga performance lebih baik dengan sedikit Tweaking dan Modifikasi pada setting Windows computer kita. Hal ini sangat membantu untuk mempercepat Kinerja computer kita yang mungkin anda rasa masih lamban seperti bila kita masih menggunakan PC setara pentium III atau Pentium 4.

Dengan menerapkan Modifikasi, optimiser, Tweaking seeting Registry pada Windows maka hal ini akan mengoptimalkan kerja dari Computer agar bekerja lebih cepat dari sebelumnya.

Berikut langkah Optimalisasi Windows untuk mempercepat kinerja Komputer :

A. Matikan beberapa fitur Start Up.

Hal ini akan mempercepat loading Windows pada waktu Booting atau pertama kali kita menghidupkan Komputer.

Masuk menu RUN >>> Ketikan MSCONFIG >> OK >> Pilih menu Start Up >> Hilangkan semua cawang pada Start up kecuali Program Anti virus
Klik Menu service >> Hilangkan cawang pada Automatic Updates
Setelah itu >>> Aplly >>> Ok

Hal ini memerlukan Restart Windows, Setelah itu ada Message Windows dan pilih dont show this message again. Kemudian lanjutkan ke Optimasi pada Registry Windows di bawah ini.

B. Optimasi Pada Registry

Rubah Registry Windows pada bagian berikut ini.

MASUK RUN >> Ketik REGEDIT >> >> OK
MY COMPUTER >>> HKEY_CURRENT_USER >> CONTROL PANEL >> DESKTOP >>
Cari MENU SHOW DELAY >> Doble Klik dan rubah value data menjadi 10
Cari HUNG-UP TIME OUT >> Doble Klik rubah value dataya menjadi 5
MY COMPUTER >> HKEY_LOCAL_MACHINE >> SYSTEM >> CONTROLSET001 >> CONTROL >> WAIT TO KILL SERVICE >> Rubah Valuenya menjadi 500
MY COMPUTER >> HKEY_LOCAL_MACHINE >> SYSTEM >> CONTROL SET002 >> CONTROL >> WAIT TO KILL SERVICE >> Rubah Valuenya menjadi 500
MY COMPUTER >> HKEY_LOCAL_MACHINE >> SYSTEM >> CURRENT CONTROL Set> COntrol >> SESION MANAGER >> MEMORY MANAGEMENT >> DISABLE PAGING EXCecutive >> Rubah Value data menjadi 1

C. Optimalkan Virtual Memory

Masuk Control Panel >> System >> Advanced >> Performance Setting >>> Pilih Custom >> Cawang pada : “Use Drop Shadow For Icon labels on the dekstop” dan “Use Visual styles on windows and buttons” dan kemudian aplly.

Pada menu advanced >>> Virtual memory >> Change >> Klik pada drive c:Windows >> Pilih Custom Size >> Rubah Value pada initial size dan maximum Size 2 kali lipat dari value sebelumnya misal 256 rubah ke 512 , 512 rubah 1000) atau anda bisa merubah sesuai keinginan anda asal lebih besar dari value sebelumnya, Kemudian klik Ok.

Tweaking dan Modifikasi diatas bertujuan untuk mengoptimalkan dan mempercepat proses kerja suatu program atau software. Dan untuk mencegah peringatan / warning Virtual memory too low pada saat menjalankan program yag berat seperti Adobe Photoshob, Corel Draw, Adobe Premiere, Pinacle dan program berat lain yang memerlukan Virtual memory yang besar. Dan juga hal ini untuk mendukung Memory Ram yang kecil sehingga masih bisa digunakan untuk menjalankan progam berat tersebut.

Setelah selesai Restart komputer anda maka Kinerja dan Performance Computer anda akan lebih cepat dari sebelumnya. Selamat Mencoba.

sumber: http://www.esc-creation.com/2009/05/15/cara-mempercepat-komputer/
Baca selanjutnya...

Sedot Bandwidth Warnet Dengan Mozilla

Jika anda sering berkunjung ke warnet dan merasakan koneksi yang lambat, ikuti trik berikut ini agar koneksi anda lebih cepat dibanding user yang lain. Dengan sedikit setting pada Browser Mozilla anda dapat melakukan hal tersebut, ikuti petunjuk dibawah ini :

Install Mozilla Firefox
Ketik, “about:config” di Addresse bar (URL) trus ENTER. Ini akan
membawa anda ke menu parameters Firefox.
Klik 2x di settingan dan masukkan angka-angka ini - untuk true / false
booleans - mereka bakal ganti otomatis begitu klik 2x

Code:

browser.tabs. showSingleWindow
ModePrefs - true
network.http. max-connections - 64
network.http. max-connections- per-server - 20
network.http. max-persistent- connections- per-proxy - 10
network.http. max-persistent- connections- per-server - 4
network.http. pipelining - true
network.http. pipelining. maxrequests - 100
network.http. proxy.pipelining - true
network.http. request.timeout - 300
nglayout.initialpai nt.delay = 0
network.http. request.max- start-delay = 0

Tutup mozilla trus jalanin lagi.
Sekarang Mozilla anda lebih GILAA! !!.

SUMBER : http://kumalanet.blogspot.com/
Baca selanjutnya...

Cara Ganti Themes / Tema Browser Mozilla Firefox

Bosan dengan Tampilan Browser Mozilla Firefox yang hanya standar-standar saja??

Dengan Ganti Themes/Tampilan Mozilla Firefox dengan gaya dan warna kesukaan tentu membuat anda tidak akan bosan menggunakan Mozilla Firefox, karena kita ketahui Browser Mozilla Firefox adalah browser yang terkenal dan terbesar, dan mozilla adalah browser yang teringan, dengan mengganti tema / theme Mozilla Firefox mudah-mudahan anda makin rajin Blogging, Chat, Browsing, Main game, Email, Download di Browser Mozilla Firefox.

Kalau anda hobi Blogging tentu sangat santai dengan tampilan mozilla yang baru, dan apabila anda punya blog yang ingin dirampingkan silahkan klik Cara Menambahkan Fitur Scroll di Widget Blog

CARA MENGGANTI THEME ATAU TEMA BROWSER MOZILLA FIREFOX

1. Buka browser Mozilla Firefox anda

2. Silahkan klik link di bawah ini

https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/themes/

3. Pilih tema/themes yang anda sukai, Setelah memilih tema yang nda Sukai - Klik Gambar tema yang anda sukai.

4. Pilih Add to Firefox / Download → Lalu klik Allow → klik Install Now → tungu beberapa saat sampai instali themes selesai → lalu klik Restart Now

5. Finish → Mozilla Firefox anda berganti tampilan baru.


Tambahan : Anda dapat download Tema / Theme Mozilla Firefox sebanyak mungkin.
Untuk mengganti-ganti tema/Theme Mozilla Firefox Ikuti Langkah Berikut :

1. Buka browser Mozilla Firefox anda seperti biasa.

2. Klik pada Tab Menu Mozilla " Tools ".

3. Klik pada Pilihan " Add Ons ".

4. Klik Tab " Themes ".
(Bila anda sudah banyak download theme mozilla, akan tampil disana, Silahkan Sekali Klik gambar Theme/Tema yang anda ingin gunakan)

5. Setelah Memilih tadi, Lalu Klik " Use Theme ", setelah itu Restart Mozilla Firefox anda.

Selamat Mencoba Bro...

sumber: http://www.manrengat.co.cc/2011/01/cara-ganti-themes-tema-browser-mozilla.html
Baca selanjutnya...